Ekstrakurikuler robotik di sekolah? Bagaimana dan apa manfaatnya?
Proactive Robotika bekerjasama dengan sekolah- sekolah SD, SMP, SMA dan SMK dalam penyelenggaraan kegiatan ekstrakurikuler robotik. Kegiatan ekstrakurikuler robotik di sekolah merupakan salah satu kegiatan yang dilakukan oleh Perusahaan kami dalam rangka mengenalkan dan mensosialisasikan pembelajaran robotik di dunia Pendidikan. Kegiatan Ekstrakurikuler robotik dilakukan disekolah SD, SMP, SMA dan SMK dimana kami mengirimkan instruktur robotik untuk melaksanakan belajar mengajar robotika di sekolah. Kurikulum robotika yang kami susun sudah kami sesuaikan dari yang tingkat dasar sampai dengan tingkat mahir atau dengan kata lain sampai dengan tingkat pemrograman berbasis Bahasa C++ dan Phyton.
Berikut ini video asiknya kegiatan ekstrakurikuler robotik di sekolah:
Adapun beberapa proyek robot yang kami sampaikan ke sekolah sebagai kurikulum robotika yang telah kami susun adalah sebagai berikut :
1. Robot Running LED
2. Robot Dimmer Fan
3. Robot Manual Sederhana
4. Robot Laron
5. Robot Light Follower
6. Robot Object Follower
7. Robot Soccer Analog
8. Robot Pemadam Api
9. Robot Line Follower Analog
10 .Robot Line Tracer
11. Robot Avoider
12. Robot Transporter with Joystick Infrared
13. Robot Remote Control with Android
14. Robot KIT Arduino Microcontroller
15. Moduller KIT Internet of Things (IoT)
16. Arm Robot with Module Play And Record
17. Alat Otomasi Kebun Anggrek dengan sensor kelembaban tanah, kelembaban udara dan sensor cahaya.
18. Lampu otomatis dengan sensor gerak
19. Tempat sampah otomatis dengan sensor gerak
20. Humanoid Robot
21. Robot Meccanum
22. Robot Omniwheel
23. Robot Laba-laba
24. Smart Home Project
25. Smart Office Project
Adapun kegiatan ekstrakurikuler disekolah SD, SMP, SMA dan SMK bertujuan sebagai berikut:
1. Mengedukasi siswa terhadap perkembangan Ilmu Pengetahuan modern saat ini
2. Meningkatkan kreatifitas dan inovasi siswa dalam memodifikasi dan mengotomasi perangkat dan benda tertentu
3. Memperkenalkan siswa pada ilmu elektronika tingkat dasar, seperti mendesain PCB dengan Proteus atau Eagle, Mencetak PCB, pengenalan terhadap komponen elektronika
seperti resistor, transistor, kapasitor, motor servo, motor DC dan juga pengenalan kepada siswa tentang cara kerja sensor-sensor. Seperti sensor cahaya, sensor gerak, sensor kelembaban udara, sensor kelembaban tanah dan lainnya.
4. Siswa memahami cara kerja otak robot dan alat otomasi yaitu mikrokontroller Arduino. Pembelajaran ini bersifat details.
5. Siswa mempelajari dan memahami pembuatan alat otomasi atau yang dikenal sebagai Internet of Things (IoT). Baik dengan menggunakan kontrol modul Bluetooth maupun dengan modul wifi.
6. Terakhir sebagai alat kontrol dan monitoring robot dan alat otomasi, siswa diharapkan bisa membuat aplikasi android dengan cara sederhana dengan menggunakan software MIT App Inventor.
Intinya, tujuan akhir dalam pembelajaran di ekstrakurikuler robotik adalah mengikuti kejuaraan lomba robotik baik tingkat Nasional maupun tingkat Internasional. Perusahaan kami yang berdiri sejak tahun 2009 telah berhasil mengantarkan siswa siswa kami dalam menjuarai berbagai macam kejuaran lomba robotik. Baik mereka mewakili diri sendiri maupun mewakili institusi sekolah yang mengirim mereka untuk ikut kejuaraan lomba robotik.
Beberapa jenis robot yang dilombakan adalah sebagai berikut:
A. Lomba Robot Maze Solving with AVR
Adalah jenis lomba robot maze solving yang berbasis AVR dimana robot akan bergerak mengikuti garis untuk sampai di finish dengan menghindari rintangan yang ada.
B. Lomba Robot Maze Solving with Arduino
Adalah jenis lomba robot maze solving berbasis mikrokontroller Arduino dimana robot akan diprogram oleh peserta lomba untuk bisa mencapai finish dengan menghindari berbagai rintangan secepat cepatnya.
C. Lomba Robot Sumo
Adalah lomba robot dimana robot satu sama lain adu kekuatan. Apabila salah satu robot tersebut keluar arena akan dinyatakan kalah.
D. Lomba Robot Transporter
Adalah lomba robot dimana sebuah robot akan memindahkan barang dari titik satu ke titik lainnya. Yang dinilai dalam perlombaan ini tentunya adalah kecepatan dan keakuratan robot tersebut dalam memindahkan barang.
E. Lomba Robot Pemadam Api
Adalah lomba robot dimana peserta harus secara cepat mencari jalan untuk menuju lokasi api dengan rintangan yang ada, kemudian ketika sensor pada robot mendeteksi adanya api maka robot akan secara otomatis berhenti dan menyalakan kipasnya untuk mematikan api.
Seperti yang sudah dijelaskan diatas, apakah sekolah anda beminat untuk mengadakan ekstrakurikuler robotik? Silahkan kontak kami dengan klik tombol whatsapp dibawah ini: